Acara Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5)

 Puji dan Syukur SMP Xaverius 2 Bandar Lampung dapat melakukan acara Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila. Acara ini dilaksanakan untuk menumbuhkan kreativitas anak bangsa dan sikap saling menghargai antarsuku, agama, ras, dan budaya. Acara ini bertemakan tentang "Berkhebinekaan Global, Bernalar Kritis, Bergotong Royong".

Kegiatan acara Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dibuka oleh MC, lalu dilanjutkan dengan doa dan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars Xaverius. Kita juga menyanyikan lagu Pelajar Pancasila, Sabang sampai Merauke, yang di lanjutkan parade anak-anak kelas 7 yang menggunakan pakaian daerah antara lain Lampung, Papua, Jawa, dan Sumatera Utara. Selain itu penampilan tari kreasi dari anak-anak hebat Xavepa yang mempunyai banyak talenta.



Kepada anak-anak kelas 7 kalian sangat hebat karena bisa tampil dengan percaya diri menggunakan pakaian daerah yang berbeda-beda. Dan terimakasih kepada anak-anak kelas 8 & 9 karena dengan setia mendampingi anak-anak kelas 7. Selamat juga kepada anak-anak yang berhasil menampilkan bakat mereka. Jadilah anak bangsa yang saling menghargai dan menghormati antar sesama dan tidak membeda-bedakan, itu sekelumit pesan dan ungkapan rasa bangga Ibu Sisil selaku kepala sekolah dalam mengakhiri sambutannya.

Semoga kegiatan ini membuat nasionalisme kita menjadi lebih baik lagi. Terimakasih.
Salam HK3P!

(Livianny Hartanto-8D)