Pesta Demokrasi yang pasti diadakan setiap tahun untuk memilih Ketua OSIS selalu menjadi hal yang ditunggu tunggu. Bagaimana tidak? Antuasiasme dari seluruh warga sekolah sangat lah terlihat jelas ketika para kandidat sedang berorasi.
Pesta demokrasi dimulai dengan apel pembukaan. Pesta dimulai pada pjam pelajaran ke 6 atau pukul 11.05 WIB. Acara dimulai dengan sambutan oleh Ibu Martha Andriastuti S.Pd. Selaku Kepala SMP Xaverius 2. Dan dalam pemukulan gong sebagai tanda dibukanya acara ini dilakukan oleh asesor. Dimana Beliau sedang datang ke SMP Xaverius 2 BL.
Ditengah-tengah berlangsungnya acara, hujan mengguyur secara tiba-tiba hal itu mengakibatkan Pesta demokarasi harus dipindahkan ke gedung aula SMA Xaverius BL. Setelah itu orasi pun dilanjutkan dengan tarian Bali oleh Ratih dan Puspa.
Acara demi acara berlangsung. Para kandidat sudah selesai meorasikan tema yang telah ditentukan. Adapun tema yang dibawakan diantaraya ntentang sosisalisasi, pemimpin yang berkualitas, bertanggung jawab.
Waktu yang ditunggu-tunggu sudah tiba. Yaitu saat pencoblosan. Pencoblosan berlangsung dengan tertib. Setelah selesai dari pencoblosan dilakukan penghitungan suara yang dipandu oleh Nathanael Malvin Gunawan.
Berikut dokumentasi yang kami dapatkan